Kepada Kalian, Otak
dibalik Konferensi Meja Kotak
Sudah 6 tahun berlalu sejak kejadian itu.
Konferensi yang didirikan oleh 4 orang—yang menamakan
dirinya Seokarno, Moh. Hatta, Moh. Yamin dan Achmad Soebarjo. Konferensi yang
hanya diadakan di atas kursi masing-masing dan sebuah meja di hadapan kami, di
deretan belakang barisan paling ujung. Konferensi yang hanya dilaksanakan di
sebuah Sekolah Dasar.
Pak Karno, Pak Hatta dan Pak Yamin, bagaimana saya bisa lupa
kejadian itu? Anak-anak berjumlah 4 orang yang masih berseragam putih-merah,
melakukan diskusi di barisan belakang itu. Ah, saya juga lupa apa yang kita diskusikan
waktu itu. Naruto kah? Karena waktu itu Pak Karno dan Pak Yamin sedang senang
sekali dengan Naruto. Atau mungkin ada yang lain? Hingga akhirnya salah satu
dari kita mencetuskan “Ah, ini Konferensi Meja Kotak!”.
Mungkin kita memang menyukai sejarah. Hingga akhirnya kita
menggebu-gebu untuk mencetuskan ide ini. Hingga akhirnya kita hafal tokoh-tokoh
proklamasi. Ide bagus bukan? Bermain untuk belajar? Dasar kalian anak kreatif
waktu itu.
Mungkin kita memang suka bercerita. Saling mencetuskan ide
tanpa tahu arah bicara akhirnya ke mana. Kita anak-anak lugu waktu itu. Saya
merindukan masa-masa ini.
Pak Karno, Pak Hatta dan Pak Yamin, kita sekarang hidup di
jaman 6 tahun setelah kejadian itu. Saya harap, kalian tidak melupakan sejarah.
Mungkin kita harus mengadakan Konferensi Meja Kotak 2? Untuk membahas Naruto
lagi? Atau mungkin membahas yang lain karena kita sudah lebih dewasa sekarang.
Surat ini singkat. Tapi mampu mengangkat memori kalian
tentang Konferensi Meja Kotak bukan?
Salam,
Achmad Soebarjo
P.S Teruntuk Alya (sebagai Pak Hatta), Reihan (sebagai Pak Yamin) dan Ardi (sebagai Pak Karno), anak-anak nakal nan kreatif nan pintar. Kita membuat sejarah!
haha lucu ngebayangin tokoh2 nasional mbahas naruto, mungkin mbahas motif jaket akatsuki itu sebenernya ngadopsi motif batik mega mendung atau bukan :D
BalasHapusitu sebenernya mainan waktu saya sama ketiga teman saya lainnya hahaha. Karena baru belajar sejarah tentang KMB, jadi saya dan teman-teman saya waktu kelas 5 jadi semangat. Jadi, dikit-dikit aja disambungin sama sejarah gitu hahaha.
HapusNama tokoh-tokoh nasional itu sebenernya sebutan saya sama temen-temen saya, ceritanya biar makin mirip sama waktu KMB gitu hahaha.
Ngomongin naruto itu ya......karena kita masih SD waktu itu. Naruto kan lagi populer waktu itu hahaha. Jadi, itu bukan perumpamaan hahaha, tp emang kejadian. Biasa, mainan anak SD hahaha